Senin, 17 Juni 2013

(Ceritanya Jadi) Freelancer


Sayang,

Dari tadi pagi hujan terus di Surabaya.
Cuaca jadi dingin, enak sekali.. Aku aja baru bangun jam11. Hehe.

Aku pikir, bekerja seperti aku ini kadang ada enaknya juga ya. Tidak harus ada di kantor dari jam8 pagi sampai jam5 sore seperti Prima. Dia susah diajak makan siang bareng, apalagi kalau lagi banyak kerja dia bisa pulang malam. Kamu juga kan, dari jam6.30 pagi sudah di sekolah, siapkan kelas dan bahan pelajaran.

Nah, beberapa hari yang lalu, Prima cerita di Indonesia ini lagi ada sebuah tren. Mungkin karena cari kerja juga lumayan sulit (sama seperti di Korea juga sih ya), anak muda Indonesia mulai pikir gimana skill mereka bisa dibuat cari kerja tapi tidak harus di kantor atau perusahaan. Jadi bisa kerja di rumah dan jam kerja mereka bisa lebih bebas. Mereka ini biasa disebut freelancer.

Freelancer ini bisa apa saja lho, dari mulai penulis seperti aku *hahaha*, accounting, graphic designer, atau website developer. Banyak deh.

Dan serunya lagi, tanggal 5 Juni kemarin, baru dibuat Indonesia Freelancers Association atau yang disingkat (IFA). Di IFA mereka bisa berkumpul dan bagi-bagi informasi. Selain itu, kalau kamu atau Prima kan sering dikirim kantor ke seminar atau workshop untuk menambah ilmu, di IFA juga bisa. Jadi walaupun tidak kerja di kantor, skill bisa makin berkembang.


Kiri-kanan: Roby Syahbana selaku Co-Founder dari MyOyeah, Danto Adityo selaku Ketua Komunitas Tangan Di Atas Jogja, Daniel Pratidya selaku Presiden Indonesia Freelancers Association (IFA), Nuniek Tirta Sari selaku Founder dari Startuplokal, Helma Kusuma selaku Indonesia Country Manager Freelancer.com, dan Mohamad Rozif sebagai MC.

Prima sendiri sih katanya setahun kedepan mau jadi freelancer, karena kalau jalanan makin macet, kerja di rumah saja lebih enak kan. Kalau kamu gimana sayang? Mau jadi freelancer juga? boleh cek disini ya: Freelancer.co.id, dan untuk lihat-lihat IFA kesini: http://bit.ly/ifa-form ^^

Would love to have flexible work hours someday,
JH

Tidak ada komentar:

Posting Komentar