Senin, 10 Juni 2013

Oppa Tukang Bakso



Sayang,

Beberapa hari ini cuaca di Surabaya masih tidak menentu. Sering hujan, terus tiba-tiba panas. Duh, badan ini jadi ga enak.

Tapi, kalau lagi dingin, enak juga makan…bakso. Hihi.



Kamu dulu cerita kalau di Malang banyak bakso enak. Dan memang iya.
Ada Bakso Bakar Cak Man, Bakso Gun, Bakso Solo Kidul Pasar (ini namanya diedit Prima – aku sih makan saja yang penting enak).

Ini menjawab pertanyaan Fiqa ya. Jangan panggil paman dong, sepertinya aku tua sekali. Panggil Oppa saja :D

Sebenarnya banyak makanan Indonesia yang aku suka, tapi ada juga yang aku makan ternyata tidak cocok di tubuh aku dan buat sakit.
Aku sudah tahu sekarang tidak suka sate kambing, jeroan – ini aneh sekali buatku, dan apa lagi ya.. Aku juga suka soto dan masakan Padang. Rendang, cumi, udang gitu aku mau..  

Kalau sama teman-teman pemain Indonesia biasanya makan Pizza Hut, sekalian teman-teman itu suka lihat waitress-nya cantik kan. Aku suka senyum saja kalau mereka bercanda sama waitress panggil-panggil terus minta ini-itu. Hehe.

Oya, budaya Korea biasanya kalau makan rame-rame yang bayar orang yang paling tua. Jadi kalau awal bulan masih mau pergi sama banyak teman, mungkin aku bisa traktir kan. Tapi kalau akhir bulan sudah aku diam saja di apate, kecuali yang ajak makan Hyung :D

Sudah dulu ya Sayang, aku mau tidur.
Kenyang habis makan bakso beli di orang jual keliling di dekat klub tadi. Beli 1,000* sudah banyak bangettt.
Kamu jangan lupa makan ya. I miss the times when we have dinner together.

Love,
JH

*sekitar Rp. 9.000,00


Tidak ada komentar:

Posting Komentar